Bag Charm Rajutan Bunga Lili

bag charm rajutan bunga lili

Tinggi bag charm +/- 10 cm. Dirajut tangan dari benang polyester dengan hakpen no 4. Manik-manik sebagai hiasan.

Daun
Buat 2 rajutan, polanya sama.

12 ch.
Mulai di st ke-2 dari ujung,
sisi1:
slst, sc, hdc, 5 dc, hdc, sc, slst.

sisi 2:
slst, sc, hdc, 5 dc, hdc, sc, slst, berhenti. Sisipkan sisa benang.

Batang
Tinggi bisa disesuaikan. Contoh gambar diatas dibuat dengan pola:

Sisakan benang awal.
13 ch, gabungkan daun ke-1, teruskan 30 ch, gabungkan daun ke-2, selanjutnya 20 ch, berhenti, sisakan benang akhir.

Bunga
P1: magic ring 6 sc (total 6 st), slst.
P2: ch, 2 sc di setiap st (total 12 st), slst.
P3: ch, {(sc, 2 sc di st ke-2) ulangi 5x} (total 18 st), slst. Masukkan benang awal batang ke bagian tengah bunga, ikatkan dengan benang awal bunga.
P4: ch, 18 sc (total 18 st), slst.
P5: ch, 18 sc (total 18 st), slst.
P6: ch, 18 sc (total 18 st), slst.
P7: ch, {(sc, 2sctog) ulangi 5x} (total 12 st), slst.
P8: ch, [{hitungan 2 st: (di st ke-1: sc, hdc, dc), (di st ke-2: dc, hdc, sc)} ulangi 5x], slst berhenti. Sisipkan sisa benang.

Buat bunga ke-2 dengan cara yang sama, benang akhir batang diikatkan ke benang awal bunga yang ke-2.

Terakhir, pasangkan batang ke ring gantungan:


Semoga bermanfaat.