Gantungan Kunci Rajut Kepala Kucing

Dibuat dari benang katun bali ply kecil, dirajut dengan hakpen nomor 4.

head kitten crochet keychain

Singkatan dalam pola:
ch, tusuk rantai.
dc, tusuk ganda.
P1, putaran ke-1.
sc, tusuk tunggal.
slst, tusuk sisip.
st, jumlah lubang tusukan.
tc, tusuk tripel.

Buat 2 rajutan dengan pola sama.

head kitten crochet keychain

P1: magic ring, 8 sc (total 8 st), slst.
P2: ch, 2 sc di setiap st (total 16 st), slst.
P3: ch, {(sc, 2 sc di st ke-2) ulangi 7x} (total 24 st), slst.
P4: ch, {(2 sc, 2 sc di st ke-3) ulangi 7x} (total 32 st), slst.
P5: ch, {(3 sc, 2 sc di st ke-4) ulangi 7x} (total 40 st), slst.
P6: ch, 10 sc, 10 dc, 10 sc, 10 dc (total 40 st), slst.
P7: ch, sc, (di st ke-2: dc, tc, ch, tc, dc), 5 slst, sc, (di st ke-9: dc, tc, ch, tc, dc), slst, berhenti. Sisakan benang untuk menjahit.

Dengan benang berbeda buat ilustrasi hidung dan kumis:

head kitten crochet keychain

Satukan kedua rajutan dengan cara dijahit. Sebelum sampai akhir masukan dakron lalu lanjutkan menjahit hingga rajutan tertutup:

head kitten crochet keychain

Rapihkan sisa-sisa benang, dan berikut hasilnya:

head kitten crochet keychain

Alhamdulillah, semoga bermanfaat.

Komentar

Postingan Populer